Paracanthurus hepatus atau di kenal penghobi tanki koral dengan nama ikan leter Six atau blue tang adalah salah satu spesies ikan yang hidup di area terumbu karang. Ikan ini satu-satunya spesies pada genus Paracanthurus
Sering sekali terlihat di daerah Indo-Pasifik juga perairan Afrika Timur, Jepang, Kaledonia Baru, dan Samoa. Ikan ini biasa hidup berpasangan atau berkelompok hingga 10-12 ekor. Usianya cukup panjang yaitu mampu hidup sampai 9-12 tahun. Mereka juga di sebut ikan Dori oleh kebanyakan masyarakat indonesia.
Status Konservasi
Cites : Tidak tercatat – IUCN : Resiko Rendah
Morfologis
Paracanthurus hepatus memiliki tubuh berwarna biru dengan ekor kuning serta terdapat warna hitam pada bagian atas yang berbentuk menyerupai angka 6.
Ikan ini bisa tumbuh besar hingga 30 cm, namun di aquarium mereka akan lambat tumbuh dan kemungkinan mencapai sekitar 20-25 cm saja. Tubuh mereka berbentuk bulat serta ramping seperti pancake. Paracanthurus hepatus aman untuk di masukan bersama-sama dengan koral.
Spesifikasi
Tingkat kesulitan | Mudah |
Temperatur | 25 - 28 Derajat Celcius |
PH | 8.1 - 8.4 |
Salinitas | 20 - 27 |
dKH | 8-12 |
Diet | Omnivora |
Koral | Aman |
Aktivitas | Tenang |
Taxonomy
Kingdom | Animalia |
Phyllum | Chordata |
Class | Actinopterygii |
Order | Acanthuriformes |
Family | Acanthuridae |
Genus | Paracanthurus |
Galeri Paracanthurus hepatus
Via TokopediaVia Shopee Via Whatsapp